Perpustakaan MAN 3 Sleman Gelar Pameran Virtual Festival Literasi MAN 3 Sleman

Sebagai salah satu upaya untuk terus menggalakkan gerakan literasi di madrasah, Perpustakaan MAN 3 Sleman yang kemudian disebut Perpustakaan Mayoga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang kemudian dikemas dalam Festival Literasi Mayoga (FESLIMA) 2021. Dan sebagai puncak acara telah terselenggara Pameran Virtual Festival Literasi Mayoga sekaligus talkshaw dengan menghadirkan Duta Baca DIY, Ferry Anggara, S.E., M.M., pada Senin, (1/11/2021).
Feslima 2021 ini terselenggara sebagai kegiatan untuk memperingati tiga peringatan hari besar sekaligus, yakni Peringatan Hari Kunjung Perpustakaan, Bulan Bahasa, dan Sumpah Pemuda. Seperti disampaikan oleh Kepala Perpustakaan Mayoga, Dra. Khusnul Daroyah saat memberikan sambutan dalam Pameran Virtual Festival Literasi Mayoga 2021 di Ruang AVA bahwa dengan spirit ketiga hari besar tersebut, maka Feslima terselenggara sebagai sebuah kegiatan untuk tetap menyalakan literasi di tengah pandemi.