Indarti Puji Astuti, Guru MAN 3 Sleman Juara 1 Anugerah GTK Tingkat Kabupaten Sleman

22 Jul 2022
Sleman (MAN 3 Sleman) – Tahun 2022, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman kembali menggelar Anugerah Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK). Ajang penghargaan ini diikuti oleh Kepala Madrasah, guru dan tenaga kependidikan RA, MI, MTs dan MA di wilayah Kabupaten Sleman. Prosesi penganugerahan berlangsung di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Senin (18/7/2022).
Indarti Puji Astuti, guru Bahasa Inggris Madrasah Aliyah Negeri 3 Sleman berhasil menyabet juara 1 kategori guru MA. Trophy dan sertifikat penghargaan secara langsung diberikan oleh Kepala Kantor Kemenag Sleman, H. Sidik Pramono, S.Ag.,M.Si dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Sleman, Drs. H. Suharto. Suharto menyebutkan, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi atas kinerja para GTK serta untuk mewujudkan tagline Kemenag Sleman, “Menawan, Menjadi Number One”.
Atas capaian guru MAN 3 Sleman tersebut, Kepala Madrasah mengucapkan selamat dan turut berbahagia. “Alhamdulillah, MAN 3 Sleman memiliki guru yang luar biasa. Selamat kepada Ms Indarti, semoga prestasi ini mampu memotivasi bapak/ibu yang lain,” ujar Akhmad Mustaqim, Kepala MAN 3 Sleman.
Sementara itu, Indarti sendiri tidak menyangka namanya akan muncul sebagai juara pertama. Dirinya mengajukan makalah dengan judul “Pemanfaatan Aplikasi Liveworksheets dalam Pembelajaran Bahasa Inggris di Masa Pandemi Covid-19 Kelas XII IPA 3 Semester I Tahun Ajaran 2022/2023”. Guru bahasa Inggris tersebut telah menghasilkan beberapa karya dalam bentuk buku serta membuat media pembelajaran yang diupload di YouTube.
Indarti mengucap syukur dan terima kasih kepada seluruh guru dan pegawai MAN 3 Sleman. “Berkat doa dan dukungan dari segenap civitas akademika MAN 3 Sleman, saya bisa berada diposisi ini. Terima kasih atas segala bentuk support yang diberikan, semoga Mayoga semakin unggul dan terus menjadi madrasah para juara,” ungkapnya. (est)